Menginap di Swiss Bell Hotel Soekarno Hatta Airport

Sedikit review ketika menginap di Swiss Bell Hotel Bandara Soekarno-Hatta. Ada banya sekali hotel di sekitar Bandara Soetta, tentunya karena memang banyak permintaan dan arena Jakarta adalah Ibukota Negara, sehingga banyak orang luar Jakarta yang lalu lalang ke Jakarta tentunya untuk urusan pekerjaan dan bisnis. Menginap di hotel sekitar bandara adalah salah satu opsi supaya tidak tergesa-gesa untuk mengejar pesawat untuk kembali ke daerah masing-masing, mengingat perjalanan dari Jakarta kota menuju Bandara tidak bisa diprediksi karena problem kemacetannya. Dari hotel bintang 2 sampai hotel bintang 4 baik di dalam area bandara maupun di luar bandara, salah satunya adalah Swiss Bell Hotel. Hotel ini berada tidak jauh dari jalan memasuki Terminal 1 Bandara Soetta, dan terletak berdekatan dengan beberapa hotel seperti Zest, Amaris, Orchard dan Ibis. Khusu untuk Zest dan Swiss Bell jadi satu kesatuan dengan sebuah mall, sehingga memudahkan para tamu yang menginap untuk mencari makan malam. Lebih enaknya lagi ketika menginap di Swiss Bell adalah dari lobby hotel kita bisa langsung menuju ke mall tanpa harus keluar hotel, terdapat lorong penghubung ke mall tersebut. Saat ini kami sekeluarga cukup simple saja dengan memilih KFC sebagai tempat untuk makan malam, selain penyajiannya cepat harganya juga yang paling murah kalua dibandingkan menu di restaurant lainnya,,, he2. Hemat pangkal kaya, karena belum kaya jadi harus selalu hemat… ssstttt.

Kamarnya sangat nyaman, bersih banget dan cukup serasa betah di dalamnya walaupun kami dapat kamar yang ketika buka gorden kamar yang terlihat hanyalah gedung sebelah, tanpa pemandangan apapun,,, he2. Restaurant untuk breakfastnya juga mewah, bersih dan nyaman, apalagi menunya lumayan banyak variasi dan yang penting rasanya juga enak… untuk kendaraan pengantaran ke bandara hanya tersedia setiap 1 jam, sehingga kalua tidak pas harus berangkat sendiri, tapi ga usah khawatir karena banyak taksi dan tinggal minta tolong dipanggilkan sama receptionist… udah begitu saja ya… xixiixi